SBY Lewat, Polisi dan TNI Siaga Jaga Rel KA Sepanjang 68 Km
Indramayu - Sedikitnya 600 personel gabungan Polisi dan TNI bersiaga di
sepanjang 68 kilometer rel kereta api yang melintas di Indramayu.
Langkah pengamanan tersebut ditempuh untuk mengantisipasi gangguan saat
rombongan Presiden RI melintas.
Tim gabungan TNI dan Polri sudah
bersiaga sejak pagi di sepanjang jalur rel kereta api. Rombongan
Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono menggunakan Kereta Api Luar Biasa
bertolak dari Stasiun Pemalang sekitar pukul 08.00 WIB menuju Jakarta.
Kapolres Indramayu Ajun Komisaris Besar Polisi G. Pangarso RW melalui
Kasubag Humas Ajun Komisaris Polisi Wahyudin menuturkan, khusus dari
kepolisian, personel ditempatkan setiap 100 meter. Langkah tersebut
ditempuh untuk mengantisipasi sejumlah potensi gangguan, misalnya
pelemparan batu.
Kereta yang membawa rombongan Presiden RI tersebut melintas kawasan
Jatibarang Indramayu sekitar pukul 11.00 WIB dan tiba di Stasiun Gambir
Jakarta sekitar pukul 13.45 WIB.(PR)
Post a Comment