Memasuki Kemarau, Pelanggan PDAM di Indramayu Bertambah



Indramayu - Memasuki musim kemarau tahun ini, jumlah pelanggan PDAM Tirta Darma Ayu (TDA) meningkat signifikan. Kenaikan tertinggi diperoleh PDAM TDA Unit Anjatan dari 2900 pelanggan menjadi 3100 pelanggan. Direktur Utama PDAM TDA H. Suyanto MT melalui kepala PDAM TDA Unit Anjatan, Nurzaman BA menyatakan kalo kenaikan jumlah pelanggan untuk sambungan baru sudah terjadi sejak dua bulan terakhir.

Pelanggan baru, berasal dari wilayah kecamatan yang tergolong daerah rawan krisis air disaat musim kemarau. Yakni Kecamatan Patrol, Sukra dan sebagian wilayah Kecamatan Anjatan. Disamping itu, naiknya jumlah sambungan baru akibat tumbuhnya kawasan pemukiman baru terutama di kawasan pantura Patrol. "Biasanya dalam satu bulan hanya ada 20 sampai 30 pemasangan baru. Tapi saat musim kemarau ini, naik tajam sampai 200 pemasang baru," ungkap Nurzaman.

Naiknya jumlah pelanggan, lanjut Nurzaman juga didorong dengan optimalisasi pelayanan yang diberikan PDAM TDA Unit Anjatan kepada konsumen. Seperti dengan mempertahankan suplai air ke pelanggan selama 24 jam, antisipasi kebocoran pipa dan pengurasan rutin guna peningkatan kualitas air.

Lebih jauh Nurzaman menegaskan, selama musim kemarau PDAM akan berupaya semaksimal mungkin agar pasokan air bersih kepada para pelanggan tetap lancar. "Insya Allah aman, sejauh ini kendala teknis terkait hambatan ketersediaan air baku, suplai dan distribusi ke pelanggan sudah dapat diatasi," tegasnya. (Radar)
Powered by Blogger.