FH Unwir Indramayu Butuh Tambahan Sarana Belajar



Indramayu - Universitas Wiralodra (Unwir) Indramayu merupakan salah satu universitas swasta dan kiprahnya telah mampu meraih predikat sebagai uiniversitas favorit dan setiap tahun akademika menjadi incaran para calon mahasiswa baru, baik jalur reguler maupun karyawan. Salah satunya fakultas hukum (FH).

Dekan FH Unwir Indramayu, Dr Ujang Suratno, SH MSi diruang kerjanya, Sabtu (16/6) mengatakan, setiap tahun akademika jumlah calon mahasiswa FH selalu melebihi kuota yang disediakan pihak fakultas sebanyak 120 orang. Terhitung, untuk tahun akademika 2012/2013 jumlah calon mahsiswa baru melebihi kapasitas kuota yang tersedia dan untuk menjawab keinginan masyarakat itu maka perlu adanya penambahan ruang sarana.

“Sebenaranya jumlah mahasiswa dengan jumlah dosen pengajar yang ada saat ini terbilang cukup ideal. Cuma untuk memenuhi keinginan masyarakat maka perlu adanya pengembangan ruang sarana belajar mahasiswa,”paparnya.

Kata dia, sesuai dengan misi FH yakni menjadi program studi unggul dan kompetitif dalam pendidikan dan pengembangan ilmu hukum yang dilandasi nilai-nilai ketuhanan dan kebangsaan, untuk tahun akademika 2013 para dosen FH Unwir harus menyandang gelar S2. Saat ini yang diperlukan adalah pengembangan ilmu hukum.

Dunia pendidikan di Indonesia menjadi bagian dari arus perubahan yang semakin pesat, perubahan zaman ini harus di respons secara konstruktif oleh berbagai perguruan tinggi termasuk Unwir. Secara internal, SDM harus memiliki kualifikasi akademik yang memadai sehingga secara eksternal permintaan SDM yang berkualitas baik di kalangan pemerintah maupun dunia usaha yang semakin tinggi dapat terpenuhi.

“FH menjawab semua yang diinginkan masyarakat, karena ilmu hukum saat ini sangat dibutuhkan ditengah-tengah masyarakat,”terang Ujang. (sumber)
Powered by Blogger.